Tanjung Aan Lombok
Keanekaragaman wisata bahari di Indonesia, membuat wisatawan bingung dalam memilih daerah tujuan untuk berlibur. Sebagai Negara kepulauan, Indonesia memiliki sekitar 18.000 pulau termasuk didalamnya pulau bernama dan yang belum bernama. Dengan keindahan yang tidak dapat diragukan lagi, pulau-pulau yang ada di Indonesia dengan wisata baharinya menjadi salah satu tempat wisata favorit bagi para wisatawan domestik ataupun luar negeri.
Salah satu pulau di indonesia yang memiliki wisata bahari cukup terkenal yaitu Pulau Lombok yang berlokasi di Nusa Tenggara Barat (NTB) . Pulau ini  terpisahkan oleh Selat Lombok dari Bali di sebelah barat dan Selat Alas di sebelah timur dari Sumbawa. pelancong asing yang pernah menikmati keindahan Pulau Lombok sering menyebut pulau ini dengan Bali kedua. Bahkan ada sebagian dari mereka yang membandingkan bahwa Lombok lebih indah dan lebih menawan dibanding wisata bahari Indonesia lainnya, termasuk pulau bali.

Liburan di Lombok dapat dijadikan tema liburan keluarga kali ini, hal ini dikarenakan pulau lombok menawarkan tempat wisata bahari yang menarik tetapi dengan karakter berbeda. Salah satu lokasi wisata yang sangat menarik yaitu Pantai Senggigi. Pantai Senggigi merupaka objek wisata pantai menyuguhkan fasilitas untuk snorkling, berselancar, bermain canoe ataupun sekedar menikmati pemadangan laut dengan pasir putih yang khas. Bersantai di pantai ini akan menghilangkan kepenatan anda akibat kesibukan bekerja
Selain Pantai Senggigi, di sebelah utara Pulau Lombok terdapat Pulau Gili, yang menyajikan sekaligus 3 gili yaitu Gili Air, Gili Meno dan Gili Trawangan yang menjadi Gili terbesar dari kumpulan pulau ini. Ketiga Gili ini terkenal dengan pemandangan bawah laut memikat dengan karang birunya yang indah dan keanekaragaman ikan. Karena hal ini lah  menjadikan pulau gili menjadi favorit wisatawan dalam scuba diving, snorkeling, berselancar dan kegiatan air lainnya. Selain kegiatan air, ada juga tempat bagi wisatawan yang ingin belajar berkuda sambil mengelilingi pulau. selain 3 gili diatas, terdapat pula gili lainnya yaitu Gili Nanggu dan  Gili Sudak. Kedua gili ini terletak di bagian selatan Kabupaten Lombok barat. Gili ini merupakan tepat wisata yang sangat alami, hal ini dikarenakan keindahan alamnya belum terjamah oleh kendaraan bermotor maupun cidomo.
Ada juga kawasan pantai lainnya di pelau lombo yang tak kalah menarik  yaitu Pantai Batu Bolong. Sesuai namanya, yang menjadikan pantai ini istimewa  adalah terdapat batu besar dengan sebuah bolongan didalamnya. Batu besar dengan bolongan tersebut menjadi tempat yang favorit para wisatawan untuk mengabadikannya dengan kamera. Selain itu pada pulau ini juga terdapati sebuah pura yang dibangun di atas karang  tepi pantai. Menurut sejarah, masyarakat setempat dahulu sering mengadakan pengorbanan seorang perawan untuk dimakan ikan hiu. Dari lokasi pura ini, kita juga  dapat menikmati keindahan Gunung Agung di Pulau Bali.
Tidak jauh dari Batu Bolong terdapat Pantai lainnya yaitu Pantai Batulayar, yang terletak di kabupaten Lombok Barat. Meskipun pantai ini tidak sebagus pantai lainnya, keunikan daerah ini terdapat pada makam seorang ulama. Tempat ini merupakan tempat suci bagi penganut Wetu Telu. Wetu Telu adalah praktik unik masyarakat suku Sasak Lombok dalam menjalankan agama Islam. Pantai Batulayar ramai dikunjungi pada saat Lebaran Topat yang merupakan lebaran bagi orang-orang yang berpuasa satu minggu setelah liburan Idul Fitri. Dengan keunikantradisi yang ada disini menjadikan pantai batulayar cukup menarik untuk dikunjungi
Di sebelah selatan Pulau Lombok terdapat Pantai Kuta Lombok. Pantai ini terkenal dengan sebutan Pantai Mandalika, yang namanya diambil dari nama seorang putri yakni putri mandalika. Pantai kuta tidak hanya ada di bali, di lombokpun mempunyai pantai Kuta dengan pasir putih dan pantai yang landai. Tidak hanya hamparan pasir putih yang memikat, pemandangan indah juga disuguhi oleh pantai ini. Dari kejauhan terlihat pemandangan bukit-bukit karang yang menjorok ke laut dan juga bukit-bukit gersang yang menambah keindahan dari pantai ini.
Jika anda ingin berwisata di pulau lombok, Jangan takut bahwa anda akan kesulitan mendapatkan tempat menginap, Pulau Lombok menyediakan banyak tempat menginap mulai dari losmen, villa, hotel sampai dengan  bungalow. Selain itu fasilitas lain yang disediakan seperti mesin transaksi ATM, warung telekomunikasi, restaurant, mini market memberikan anda kemudahan untuk beraktivitas. Selain itu di pulau lombok juga banyak terdapat penjual pernak-pernik khas Lombok untuk buah tangan rekan anda.